Pasar Bululawang, PT. Pindad dan UMKM Lapangan Rampal, Jadi Sasaran kunjungan Presiden RI

    Pasar Bululawang, PT. Pindad dan UMKM Lapangan Rampal, Jadi Sasaran kunjungan Presiden RI

    MALANG, - Danrem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf M.I Gogor A.A. menggelar pengamanan kunjungan kerja Presiden RI Bapak Ir. Joko Widodo, ke Malang Raya, Senin (24/7/2023).

    Setibanya di Malang, Presiden Ir. Joko Widodo menuju Pasar Bululawang, Kabupaten Malang untuk mengecek harga-harga komoditas di pasar tersebut dan membagikan paket sembako bagi pedagang. Berdasarkan pantauannya, Presiden Jokowi menyebut bahwa harga sejumlah komoditas di Pasar Bululawang berada pada posisi yang baik karena inflasi yang terkendali dan pasokan barang yang banyak.

    "Murah sekali di sini, ini saya kira baik karena memang sebagian besar produksinya di Kabupaten Malang. Untuk inflasi artinya di sini terkendali, pasokan banyak, " jelasnya.

    Setelah itu, Presiden meninjau produksi Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) di PT. Pindad (Persero) Turen Malang. Presiden Jokowi menyampaikan bahwa terdapat peningkatan permintaan ekspor untuk produk-produk pertahanan buatan PT Pindad. Oleh sebab itu, ia bersama Menteri Pertahanan dan Menteri BUMN hendak melihat langsung PT Pindad.

    "Jadi kami akan rapat nanti di Pindad dengan beliau, dengan Komisisaris Utama, semuanya, ingin memutuskan ke arah mana Pindad ini akan dibawa karena memang ada sebuah demand, permintaan yang sangat besar sekali dari luar untuk ekspor, " tandasnya.

    Di sasaran kunjungan terakhir yaitu Pasar Rakyat UMKM Lapangan Rampal, dalam rangka antisipasi menghadapi fenomena iklim El Nino Presiden Jojo Widodo menginstruksikan jajarannya baik di tingkat pusat maupun daerah untuk memperbanyak kegiatan pasar murah. Presiden menyebut El Nino merupakan fenomena iklim yang tidak bisa diprediksi sehingga dibutuhkan langkah-langkah pencegahan terhadap dampak yang akan ditimbulkan.

    "Kita berharap kita bisa mendahului agar apabila nanti El Nino datang masyarakat tidak kaget karena memang panasnya bisa mengganggu kesehatan, yang kedua pangan juga bisa terganggu kalau betul terjadi, " ungkap Presiden.

    Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan ini adalah Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri BUMN Erick Thohir, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dan Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Dudung Abdurachman. (Penrem 083/Bdj) 

    malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Dr. Ing. Ilham Habibie: International University...

    Artikel Berikutnya

    HUT Ke - 74 Polwan Republik Indonesia, Polda...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Penguatan dan Monitoring Evaluasi, Ka Kanwil Ditjen PAS Sumbar Kunjungi Lapas Kelas II B Solok
    Libur Panjang Peringatan Isra Miraj dan Tahun Baru Imlek 2025, Sat Lantas Polres Purwakarta Lakukan Pemantauan Arus
    Libur Panjang, Polres Purwakarta Pastikan Keamanan Di Tempat Wisata
    Optimalkan Harkamtibmas, Polisi Sambangi Security Perbankan di Telukjambe Timur
    Kapolres Tasikmalaya Kota monitoring Vihara di Malam Perayaan Tahun Baru Imlek 2024

    Ikuti Kami